Ketahui Manfaat Mengunyah permen Karet
Penjelasan dan Bahan Dasar Permen Karet
manfaat permen karet |
Orang terdahulu sudah mengunyah permen karet dalam berbagai bentuk selama ribuan tahun. Dahulu permen karet dibuat dari getah pohon, seperti pohon cemara atau manilkara.
Namun, saat ini sebagian besar permen karet modern dibuat dari ahan karet sintetis.
Permen karet adalah permen dengan tekstur lembut dan kenyal yang dirancang untuk dikunyah tetapi tidak untuk ditelan.
Secara umum permen karet memiliki bahan dasar dan kandungan sebagai berikut:
1. Gum
Gum merupakan bahan dasar permen karet yang tidak dapat dicerna. Gum pada permen karet digunakan untuk memberikan sifat kenyal pada permen karet.
2. Resin
Resin ditambahkan pada permen karet untuk memperkuat gum dan menyatukannya.
3. Filler
Filler atau Pengisi, seperti kalsium karbonat atau talc, digunakan pada permen karet untuk memberikan tekstur pada gum.
4. Pengawet
Pengawet pada permen karet digunakan untuk memperpanjang umur simpan. Jenis pengawet yang paling banyak digunakan adalah senyawa organik yang disebut butylated hydroxytoluene (BHT).
5. Pelembut
Pelembut digunakan untuk mempertahankan kelembaban dan mencegah pengerasan pada permen karet. Pelembut dapat berupa lilin seperti parafin atau minyak sayur.
6. Pemanis
Pemanis yang digunakan pada permen karet berupa gula tebu, gula bit dan sirup jagung. Permen karet bebas gula menggunakan alkohol gula seperti xylitol atau pemanis buatan seperti aspartam.
7. Penyedap rasa
Penyedap rasa ditambahkan pada permen karet untuk memberikan rasa yang diinginkan sesuai dengan rasa dari permen karet. Penyedap rasa pada permen karet dapat berupa penyedap alami atau sintetis.
Seluruh bahan yang digunakan dalam proses pembuatan permen karet harus memiliki label "food grade" dan aman untuk konsumsi manusia.
Manfaat Permen Karet
Permen karet merupakan permen yang mungkin sudah tidak asing bagi kita. Permen karet hampir dikonsumsi oleh berbagai kalangan, selain itu ternyata mengunyah permen karet memiliki beberapa manfaat yang perlu kalian ketahui. Berikut ini merupakan beberapa manfaat mengunyah permen karet.
1. Mengunyah permen karet dapat mengurangi stress dan meningkatkan daya ingat
Penelitian telah menemukan bahwa mengunyah permen karet saat melakukan aktivitas dapat meningkatkan berbagai aspek fungsi otak, termasuk kewaspadaan, ingatan, pemahaman serta pengambilan keputusan.
Dalam sebuah penelitian, orang yang mengunyah permen karet selama tes melakukan 24% lebih baik dalam tes memori jangka pendek dan 36% lebih baik dalam tes memori jangka panjang.
Menariknya, beberapa penelitian menemukan bahwa mengunyah permen karet pada saat bekerja dapat sedikit mengganggu pada awalnya, tetapi dapat membantu meningkatkan fokus untuk periode yang lebih lama.
Bagaimana bisa mengunyah permen karet meningkatkan daya ingat tidak sepenuhnya dapat dipahami. Namun salah satu teori menyatakan bahwa peningkatan daya ingat ini disebabkan oleh peningkatan aliran darah yang menuju ke otak akibat gerakan mengunyah permen karet.
Penelitian lain juga menemukan bahwa mengunyah permen karet dapat mengurangi stres dan meningkatkan perasaan waspada pada seseorang. Hal tersebut disebabkan oleh gerakan mengunyah, yang telah dikaitkan dengan penurunan kadar hormon stres seperti kortisol.
2. Permen Karet Dapat Membantu Menurunkan Berat Badan
Mengunyah permen karet bisa menjadi cara yang bermanfaat bagi yang ingin menurunkan berat badan.
Dalam salah satu penelitian menyatakan bahwa mengunyah permen karet setelah makan siang akan mengurangi rasa lapar dan mengurangi konsumsi cemilan sekitar 10%. Mengunyah permen karet dapat mengurangi nafsu makan, yang dapat mencegah makan secara berlebihan.
Namun, hasil keseluruhan beragam. Beberapa penelitian telah menyatakan bahwa mengunyah permen karet tidak secara langsung memengaruhi nafsu makan atau asupan energi selama sehari.
3. Mengunyah Permen karet Dapat Membantu Melindungi Gigi dan Mengurangi Bau mulut
Mengunyah permen karet yang bebas gula dapat membantu melindungi gigi dari masalah gigi berlubang. Sedangkan pada permen karet yang mengandung gula justru akan meningkatkan bakteri di mulut dan dapat merusak gigi.
Sebuah Penelitian menyatakan bahwa mengunyah permen karet yang mengandung xylitol mengurangi jumlah bakteri jahat di mulut hingga 75%. Hal tersebut terjadi karena xylitol mencegah pertumbuhan bakteri yang menyebabkan kerusakan gigi dan bau tidak sedap pada mulut.
Selain itu, mengunyah permen karet setelah makan akan meningkatkan aliran air liur pada mulut. Hal tersebut dapat membantu menghilangkan gula dan sisa makanan yang dapat menimbulkan bakteri di mulut.
Post a Comment for "Ketahui Manfaat Mengunyah permen Karet"